Lean Construction merupakan cara untuk penanganan proyek dengan meminimalkan waste dalam resources serta berusaha untuk menghasilkan nilai (value) semaksimum mungkin. Tujuannya adalah supaya tidak terjadi kelebihan material yang merupakan waste. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah diagram pareto, analisis fungsi, fast diagram, supply chain. Berdasarkan analisa yang telah dilakukan, maka didapatkan hasil sebagai berikut berdasarkan hasil breakdown cost model dengan menggunakan hukum dan grafik pareto terdapat item pekerjaan yang memiliki biaya presentase komulatif tinggi adalah pekerjaan struktur bangunan utama, berdasarkan hasil breakdown cost model dengan menggunakan hukum dan grafik pareto didapat untuk pekerjaan besi penulangan pada pekerjaan struktur lt. basement (> 60% rata rata dari masing masing poyek yang kita analisa), berdasarkan hasil breakdown cost model dengan menggunakan hukum dan grafik pareto didapat untuk pekerjaan beton ready mix K-350 (> 24% rata rata dari masing masing poyek yang kita analisa), berdasarkan hasil breakdown cost model dengan menggunakan hukum dan grafik pareto didapat untuk pekerjaan bekisting (> 8% rata rata dari masing masing poyek yang kita analisa)